Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Politik    
Partai UMMAT
Partai UMMAT Dinyatakan Lolos sebagai Calon Peserta Pemilu 2024 oleh KPU
2022-08-12 23:12:35
 

Tampak Amien Rais dan rombongan Partai UMMAT saat mendatangi kantor KPU Pusat di Jakarta untuk mendaftar menjadi peserta Pemilu 2024, Jumat (12/8).(Foto: BH /amp)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Partai Ummat dinyatakan lolos sebagai Partai Politik (parpol) calon Peserta Pemilu tahun 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada, Jum'at (12/8).

Seperti dilansir akun Instagram resmi KPU RI mengumumkan hasil kelengkapan dokumen pendaftaran parpol calon peserta Pemilu 2024. Dalam akun itu, KPU merilis 21 partai politik yang berkas pendaftarannya sudah lengkap sebagai calon peserta Pemilu 2024. Partai Ummat tercatat diurutan ke 21.

"Berkas Lengkap dan Telah diterbitkan Berita Acara, untuk Partai Ummat," demikian rilisan KPU RI per 12 Agustus 2022 pukul 17.00 WIB yang dilihat dan dikutip pewarta.

Kabar baik itu kemudian direspon oleh Ketua Majelis Syuro Partai Ummat Prof Dr Amien Rais, Ketua Umum (Ketum) Partai Ummat Ridho Rahmadi, dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Muhajir Sodruddin serta segenap pengurus dan kader partai.

Ketua Umum (Ketum) Partai Ummat Ridho Rahmadi menyampaikan, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada KPU RI dan jajaran atas penetapan Partai Ummat sebagai parpol calon peserta Pemilu 2024 setelah berkas serta dokumen persyaratan pendaftaran dinyatakan lengkap.

"Alhamdulillah, Partai Ummat lolos, berkas pendaftaran dinyatakan lengkap. Terimakasih KPU beserta jajarannya. Allahuakbar...!," kata Ridho Rahmadi kepada media, Jum'at malam (12/8).

Sementara, Sekjen Partai Ummat Muhajir Soddruddin menuturkan, jajaran pengurus partai mengungkapkan rasa syukur kepada Allah SWT dan terima kasih atas kerja keras serta perjuangan dari segenap pengurus dan kader semua, sehingga partai Ummat dapat lolos menjadi calon peserta Pemilu 2024.

"Terimakasih kepada seluruh kader yang telah bekerja keras dan berjuang sehingga partai Ummat masuk dan lolos jadi peserta Pemilu 2024," ucap Muhajir.

Sebelumnya Partai Ummat mendaftarkan diri sebagai Partai Politik (parpol) calon Peserta Pemilu Tahun 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, pada Jum'at (12/8) pukul 15.00 WIB.

Pendaftaran ke KPU dipimpin langsung oleh Ketua Majelis Syuro Partai Ummat Amien Rais. Turut mendampingi Amien Rais, Ketua Umum (Ketum) Ridho Rahmadi, Sekretaris Jenderal (Sekjen) A. Muhajir, Ustadz Sambo, MS Kaban dan sejumlah pengurus serta seribuan kader partai. Rombongan tampak antusias datang dengan mengenakan atribut kebesaran Partai Ummat yang tiba di KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat pada sekitar pukul 14.30 WIB, diiringi dengan marawis dan iringan musik rebana.(bh/amp)



 
   Berita Terkait >
 
 
 
ads1

  Berita Utama
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

 

ads2

  Berita Terkini
 
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2