GORONTALO, Berita HUKUM - Provinsi Gorontalo sebagai daerah yang mayoritas penduduk beragama Islam tidak bisa dipungkiri membutuhkan wadah atau media keagamaan yang tidak hanya bergerak dibidang keagamaan, namun juga bergerak pada aspek-aspek lain kehidupan,
misalnya adat budaya, ekonomi dan pelatihan keterampilan profesi atau kewirausahaan.
Dengan demikian, keberadaan wadah ini diharapkan mampu memberikan dampak terhadap aspek-aspek tersebut sekaligus memberikan pembinaan keagamaan sebagai pemenuhan kebutuhan spiritual masyarakat.
"Hal ini menjadi keinginan dan Cita-cita Bupati Kabupaten Bone Bolango, Hamim Pou agar Bone Bolango segera dapat membangun Islamic center tahun ini," ungkap Kepala Dinas PUPR Bone Bolango Nirwan Utiarahman, Rabu (3/5).
Nirwan mengatakan, lahan untuk pembangunan Islamic center sudah disiapkan dan ditargetkan pada Bulan Juni pembangunan sudah mulai dilaksanakan dengan anggaran untuk pembangunan Mesjid lebih dulu.
"Kegiatan dimulai dengan pembangunan Mesjid terlebih dulu dengan anggaran sekitar Rp 5 Miliyar. Insyaallah Bulan Juni mulai pengerjaan," terang Nirwan.
Nirwan menjelaskan, pembangunan akan terus dipacu yang akan dilanjutkan gedung atau sarana di kompleks Islamic Center.
"Setelah pembangunan Mesjid, maka gedung atau pusat kegiatan lainnya seperti untuk Perpustakaan, gedung bagi seluruh ormas-ormas islam yang ada di Bone bolango, dan sarana kegiatan lainnya," tandas Nirwan.(bh/shs) |