Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Internasional    
Rusia
Pengacara yang telah meninggal disidangkan di Rusia
Monday 18 Feb 2013 23:44:10
 

Pengacara Rusia yang telah Meninggal, Sergei Magnitsky.(Foto: Ist)
 
RUSIA, Berita HUKUM - Pengadilan Distrik Tverskoi menyatakan sidang akan dilanjutkan pada 4 Maret atas permintaan tim pengacara terdakwa.

Tim pembela ditunjuk oleh pengadilan untuk mewakili Sergei Magnitsky dan bosnya di perusahaan Hermitage Capital.

Namun ibu Magnitsky bersikukuh tim pembela tidak berhak membela almarhum putranya dan keluarga memboikot proses hukum ini.

Sidang akan dilangsungkan berdasarkan ketetapan di Rusia yang memungkinkan sidang meskipun tersangka telah meninggal dunia.

Penuntut menuduh Sergei Magnitsky dan mantan kliennya William Browder mengelak pembayaran pajak sebesar US$16,8 juta.

Perselisihan AS

Pada 2008 Magnitsky ditahan aparat keamanan Rusia setelah menuduh para pejabat menggelapkan pajak jutaan dolar dan meninggal dunia pada 2009 setelah diduga disiksa dan tidak diizinkan mendapat perawatan kesehatan.

Kematian Magnitsky memicu perselisihan sengit antara Rusia dan Amerika Serikat terkait dugaan perlakuan buruh di penjara dan korupsi.

Baru-baru ini Amerika Serikat mengesahkan RUU Magnitsky berisi larangan bagi para pejabat Rusia yang diduga melanggar hak asasi manusia masuk ke wilayah Amerika dan membekukan aset-aset mereka di Amerika Serikat.(bbc/bhc/rby)



 
   Berita Terkait > Rusia
 
  Rusia Siap Bercerai dari Uni Eropa Jika Dijatuhi Sanksi
  Rusia Loloskan RUU Pelarangan Tindakan 'Kurang Ajar' terhadap Pemerintah
  Rusia akan Usir Diplomat Amerika Serikat sebagai Pembalasan
  Akhirnya Presiden Trump Ucapkan Selamat kepada Presiden Vladimir Putin
  Menang Besar Pilpres, Vladimir Putin Presiden Rusia untuk Masa Jabatan Keempat
 
ads1

  Berita Utama
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

 

ads2

  Berita Terkini
 
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2