MANCHESTER, Berita HUKUM - Rekor Ryan Giggs, yang genap berusia 40 tahun hari Jumat (29/11), diperkirakan tidak akan pernah terpecahkan. Keyakinan ini disampaikan Denis Irwin, yang pernah selama 12 tahun bermain bersama Giggs di Manchester United.
Sejak bergabung dengan United pada 1987, Giggs ikut mengantarkan klub ini menjuarai berbagai turnamen dan kompetisi.
Di antaranya 13 gelar juara Liga Primer, empat Piala FA, dan dua gelar juara Liga Champions Eropa.
Giggs ikut pula mengantarkan kemenangan United 5-0 atas Bayer Leverkusen di Liga Champions pada Rabu malam (27/11).
Ini adalah pertandingan Giggs yang ke-953 bagi United.
"Jumlah medali yang ia terima tidak akan pernah bisa dipecahkan (oleh pemain lain)," kata Irwin kepada kantor berita Press Association.
"Jumlah pertandingan Giggs untuk United? Mungkin perlu waktu sebelum bisa ditandingi pemain lain," tambahnya.
"Apa yang ia lakukan sungguh luar biasa. Ia masih menunjukkan permainan yang prima di usia senja bagi seorang pemain bola. Padahal klub yang ia bela bukan klub sembarangan," jelas Irwin.
Keyakinan yang sama soal rekor Giggs juga pernah disampaikan Sir Alex Ferguson.(BBC/bhc/sya) |