GORONTALO, Berita HUKUM – Lewat rapat Fraksi Partai Golkar (FPG), Dr Rustam Akili diamanatkan memegang jabatan Ketua DPRD Provinsi Gorontalo menggantikan Marten Taha yang saat ini cuti mengikuti pemilihan kepala daerah di Kota Gorontalo pada Maret mendatang.
Penunjukan Rustam Akili sebagai Ketua DPRD selain mekanisme Partai yang telah mempercayainya, juga oleh anggota fraksi dipercaya mampu serta memiliki kapasitas dan kapabilitas dalam mengemban tugas sebagai ketua dewan.
Anggota FPG, Tamsil Poha mengatakan, Partai Golkar telah memilih Rustam, karena diharapkan bisa mempercepat rancangan peraturan daerah di bulan Januari hingga Februari.
Pada wartawan Rustam menuturkan, sebagai mitra Pemerintah Provinsi, dirinya dengan para personil FPG serta seluruh legislator akan terus mengawal agenda pemerintahan.
“DPRD Provinsi Gorontalo akan selalu mengawal seluruh agenda pembangunan yang saat ini dilaksanakan pemerintahan NKRI (Nyata Karya Rusli-Idris),” ujar Rustam, Senin (27/1).
Terkait Pilkada Kota Gorontalo, dirinya akan segera mengeluarkan surat tugas yang menginstruksikan kepada segenap anggota FPG untuk berjuang memenangkan paket MADU (Marten Taha-Budi Doku).
“Kami Fraksi Partai Golkar Deprov Gorontalo allout memenangkan pasangan paket MADU, dan segera keluarkan rekomendasi kepada seluruh anggota. Bila ada yang hanya setengah-setengah atau bahkan tidak bergerak, maka Partai akan memberikan sanksi berat,” tegas Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Gorontalo tersebut.(bhc/shs)
|