Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Eksekutif    
Kemenpora
Sejumlah Atlet dan Pelatih Raih Bonus dan Beasiswa dari Menpora
2018-12-06 09:27:43
 

Sejumlah atlet dan pelatih mendapatkan bonus dari Menpora Imam Nahrawi.(Foto: Humas Kemenpora)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Ada 110 atlet, pelatih, dan asisten pelatih berprestasi mendapatkan apresiasi dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Apresiasi tersebut terdiri dari bonus maupun beasiswa.

"Bapak Presiden Joko Widodo tidak akan berhenti memperhatikan dan mengapresiasi para atlet. Terima kasih kepada para atlet yang telah berjuang. Terima kasih juga kepada pelatih, asisten pelatih, serta orang tua yang setia mendampingi," ucap Menpora Imam Nahrawi dalam keterangan tertulisnya, Kamis (6/12).

Menpora juga menekankan kepada seluruh atlet dan pelatih, untuk terus meningkatkan prestasi. "Hal ini tidak boleh berhenti. Seluruh anak bangsa harus dipacu untuk memberikan kabar indah bagi kita melalui prestasi demi prestasi yang didapatkan. Tidak ada lagi perbedaan kepada atlet non-disabilitas dan penyandang disabilitas," katanya.

Dia berharap kepada orang tua dari para atlet, agar tidak khawatir lagi ketika anaknya ingin menjadi atlet karena sekarang negara telah memberikan perhatian dan apresiasi yang sesuai dengan kebutuhan dari para atlet.

"Kompetisi usia dini akan mengantarkan prestasi di masa depan. Saya berharap dorongan tidak hanya berasal dari pemerintah, melainkan juga dari sponsor dan swasta," pungkasnya.

Atlet yang meraih apresiasi dari Menpora pada kesempatan kali ini diantaranya, atlet dan pelatih yang berlaga di ASEAN Autism Games 2018 dan Asia Pacific Deaf Badminton 2018, tim nasional sepakbola U-16, timnas sepakbola U-19, tim FFOSSBI yang berlaga di Singa Cup U-14, atlet angkat berat Sri Hartati, atlet angkat besi Eko Yuli Irawan, atlet angkat besi di Youth Olympic Nur Vinatasari, pecatur Samantha Edithso, dan delapan pebalap di Asian Road Race Championship 2018.(bh/mos)



 
   Berita Terkait > Kemenpora
 
  Mengaku Khilaf, Miftahul Ulum Minta Maaf ke Achsanul Qosasi dan Adi Toegarisman
  KPK Dituding Lamban Periksa Achsanul Qosasi dan Adi Toegorisman
  KPK Tetapkan Menpora Imam Nahrawi dan Asistennya sebagai Tersangka
  Pasca OTT KPK di Kemenpora, Virus Korupsi di Pemerintahan Joko Widodo Stadium 4
  Sejumlah Atlet dan Pelatih Raih Bonus dan Beasiswa dari Menpora
 
ads1

  Berita Utama
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

 

ads2

  Berita Terkini
 
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2