JAKARTA, Berita HUKUM - Usai memenangkan calon gubernur terpilih, Joko Widodo, PDIP dan Gerindra memasuki suasan di ambang ketegangan. Pasalnya, setelah kemenangan Jokowi, Taufiq Kiemas menilai bahwa kemenangan Jokowi justru menguntungkan partai berlambang Kepala Garuda itu, Gerindra.
Berdasarkan survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), figur dari partai rekanan PDIP dalam memenangkan Jokowi, yakni Prabowo. Selain itu, Prabowo justru diuntungkan citranya di masyarakat, sebab pandangan - pandangan buruknya selama ini akan terabaikan. Menanggapi itu, Taufiq Kiemas menuturkan sesalnya. "Saya rasa kapok juga. Kami tidak mau jadi anak kecil”, papar Taufiq di Senayan, Jakarta, Senin (24/09).
Sementara itu, Gerindra menanggapi dingin pernyataan tersebut demi menjaga keharmonisan kedua partai. Bahkan, menurut Gerindra, Gerindra memiliki kesamaan visi dan misi dengan PDIP.
“Gerindra tetap menghormati PDIP sebagai partai yang memiliki visi yang sama dalam melihat persoalan bangsa ini kedepan", papar Martin Hutabarat, anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, di Jakarta, Selasa (25/09).(bhc/frd)
|