Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Pemilu    
PilPres
9 Orang Ikuti Seleksi Calon Sekjen KPU
 

Para peserta saat mengikuti ujian tertulis dari KPU.(Foto: Ist)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Sembilan orang mengikuti seleksi calon Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Ruang Sidang KPU, Jl. Imam Bonjol No. 29, Jakarta, Minggu (23/12).

Sembilan peserta yang mengikuti seleksi calon Sekjen KPU adalah:

1. DR. Muhammad Dimyati, M.Sc
2. Ir. Reifeldi, M.Eng
3. Drs. H. Syarifuddin Side, M.Si, MH
4. Drs. Resman, M.Pd, MH
5. Drs. Yuhardi R. Jusuf
6. Ir. Arif Rahman Hakim, MS
7. Prof. DR. Andi Pangerang Moenta, SH, MH, DFM
8. Ir. Noor Sidharta, MH, MBA
9. DR. Rizari, MBA, M.Si

Sejak pukul 08:00 WIB kesembilan calon Sekjen KPU itu mengikuti rangkaian tes (assesment) yang terdiri dari empat jenis, yakni tes tertulis atau Harrison Assessment (HA), tes psikologi, Leaderless Group Discussion (LGD), dan terakhir wawancara. Seluruh rangkaian tes dilaksanakan selama sehari penuh sampai pukul 16:30 WIB.

Semula, tiga belas orang terdaftar sebagai peserta tes. Namun, hingga dimulainya pelaksanaan tes pada pukul 08:00 WIB, hanya sembilan orang yang hadir. Dengan demikian empat orang dinyatakan gugur.

Setelah mengikuti seluruh rangkaian tes hari ini, para peserta diminta membuat tulisan penajaman gagasan yang mencakup lima tema tentang kerja sama, profesionalitas, kepemimpinan, integritas, dan independensi.

KPU dalam tes penjaringan calon sekjen ini menggandeng Lembaga Konsultan SDM, Dunamis, yang sebelumnya, antara lain telah “melahirkan” Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Abraham Samad dan Deputi PPATK.

Hasil dari assesment hari ini akan diserahkan kepada Panitia Seleksi (Pansel) Calon Sekjen KPU. Kemudian, Pansel akan melakukan pembahasan pada 2-4 Januari 2013, dan berkonsultasi dengan Menteri Dalam Negeri pada 7 Januari 2013. Pengajuan nama calon Sekjen KPU kepada Presiden akan dilakukan pada 8 Januari 2013.(kpu/bhc/opn)



 
   Berita Terkait > Pilpres
 
  Beredar 'Bocoran' Putusan Pilpres di Medsos, MK: Bukan dari Kami
  Selain Megawati, Habib Rizieq dan Din Syamsuddin Juga Ajukan Amicus Curiae
  Ahli dari Kubu Prabowo Sebut Pencalonan Gibran Sesuai Putusan 90, Hakim MK Bilang Begini
  Bertemu Ketua MA, Mahfud MD Minta Pasangan Prabowo-Gibran Didiskualifikasi di MK
  Tak Mau Buru-buru Soal Hasil Pemilu, Koalisi Amin Kompak Tunggu Pengumuman KPU
 
ads1

  Berita Utama
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

 

ads2

  Berita Terkini
 
Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2