Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Selebriti    
Film
Film Termahal India Sukses Tembus Box Office
Thursday 16 Jul 2015 18:23:25
 

Baahubali sukses menggabungkan formula khas film India dengan efek khusus tercanggih. Film yang disutradarai oleh SS Rajamouli (tengah), awalnya berbahasa Telugu. Adegan perang film ini spektakuler.(Foto: Istimewa)
 
INDIA, Berita HUKUM - Film epos peperangan Baahubali (Pria Kuat) tak hanya tercatat sebagai film termahal India, tapi juga film tersukses negara tersebut. Dengan biaya produksi mencapai 2,5 miliar rupee atau setara dengan Rp525,7 miliar, film garapan sutradara SS Rajamouli tersebut meraup 500 juta rupee (Rp105 miliar) pada hari pertama penayangan di bioskop, Jumat (10/7) lalu.

Jumlah itu mengalahkan 449,7 juta rupee (Rp94 miliar) yang didulang film Happy New Year yang diperankan aktor Shahrukh Khan saat ditayangkan pertama kali di bioskop pada 2014.

Apa yang membuat film ini laku? Ukuran dan publisitas yang intensif ialah jawabannya.

Menjelang peluncuran Baahubali, produser menunjukkan skala epik film ini dengan memasang poster promosi sebesar 4.738 meter persegi yang merupakan "poster terbesar di dunia".

Anggaran promosi yang besar juga ikut membantu. Namun Baahubali juga sukses menggabungkan gaya khas film India dengan efek khusus yang mencengangkan.

Kisah Balas Dendam

Baahubali tampak mewah dan spektakuler dengan berbagai lokasi dan efek khusus yang mengagumkan. Kisahnya pun sangat menyentuh penonton film India tradisional.

Ada pangeran hilang Baahubali - namanya merujuk pada tangannya yang kuat - yang tumbuh besar di gubuk kecil, sama sekali tak mengetahui bahwa dia adalah pewaris kerajaan kuat di pegunungan seberang.

Lalu ada sosok ibu khas India yang kuat. Rasa cintanya pada anak laki-lakinya akan menjadi motivasi utama si tokoh dalam berupaya membalas rasa malu yang dialami sang ibu.

Ada putri-putri cantik yang jago memanah dan mengayun pedang, tapi tak bisa menolak pesona si protagonis dalam percintaan.

Kisahnya didasari campuran mitologi India serta dongeng balas dendam dan kebaikan menang atas kejahatan.
Gaya aktingnya serius dan penuh dengan aksi seperti komik, dialognya panjang dan padat hiperbola. Semua hal ini merupakan ciri khas film-film Telugu, sebuah kawasan di belahan selatan India.

Efek Hollywood

Efek khusus film ini juga menarik penonton ke bioskop, dan bahkan membuat mereka membandingkan Baahubali dengan film-film Hollywood terbaik.

Film ini berhasil menciptakan kerajaan yang mempesona, adu banteng yang seru, atau sensasi terbang di antara puncak-puncak gunung, dan adegan kejar-kejaran menuruni bukit es yang menegangkan. Adegan perang selama 40 menit yang spektakuler menjadi penutup.

Dan ini bukan pertama kalinya SS Rajamouli sukses menghidupkan mitologi ke layar lebar.

Filmnya pada 2010, Maghadheera (Pahlawan Kuat Pemberani) yang berdasar pada fiksi sejarah, juga sukses besar.
Film ini dibagi menjadi dua bagian, dan sekuel Baahubali akan diluncurkan tahun depan.

Tentu saja, formula sukses menggabungkan mitos dengan efek khusus bisa menjadi tren terbaru di perfilman India.(BBC/bh/sya)



 
   Berita Terkait > Film
 
  Hayya 2: Dream, Hope & Reality, Film tentang Isu Kemanusiaan dan Kesehatan Mental
  Sinopsis Film Cita-citaku Setinggi Balon Karya LSBO PP Muhamadiyah Bersama NA, Malvocs, dan Mixpro
  Hiburan Jelang Lebaran, Nonton Bareng Film Jejak Langkah Dua Ulama
  Saksikan Gala Premiere Sisterlillah, Presiden PKS: Ini Kado Istimewa bagi Insan Film
  'Rekah' Film Karya Anak Muhammadiyah yang Jadi Juara Kompetisi Film Nasional
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2