Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Selebriti    
Penistaan Agama Islam
Jonas Rivanno Susul Asmirandah ke Kantor Polisi
Tuesday 10 Dec 2013 15:17:44
 

Jonas Rivanno dan Asmirandah.(Foto: Ist)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Bukan hanya Asmirandah yang menjalani pemeriksaan di Mapolres Bogor, Jawa Barat pada Selasa (10/12). Rupanya polisi juga memanggil Jonas Rivanno untuk menjalani pemeriksaan di hari yang sama dengan Andah, sapaan akrab Asmirandah.

Vanno --sapaan akrab Jonas Rivanno-- datang sekitar pukul 13.25 WIB dengan mengenakan kemeja abu-abu dan celana bahan hitam. Sama seperti Andah, Vanno hanya melempar senyum ke arah awak media tanpa mengeluarkan sepatah kata pun. Ia juga segera menuju ruang pemeriksaan yang sama dengan Andah, seperti dikutip dari Liputan6.com.

Seperti diberitakan, Jonas dilaporkan Front Pembela Islam (FPI) dengan tuduhan penistaan agama. Pangkalnya, pada Agustus lalu Vanno memutuskan mualaf dan memeluk Islam. Lantas, pada 17 Oktober ia menikahi Andah secara Islam. Sayang, usai pernikahan, Vanno memilih murtad dan kembali ke agama lamanya.

Di mata FPI, Vanno dianggap telah mempermainkan agama. Di sisi lain, polisi pun telah menindaklanjuti kasus ini dengan memanggil beberapa saksi, termasuk ayah Andah, Farmidji Zantman, pekan lalu.(Jul/Mer/lp6/bhc/rby)



 
   Berita Terkait > Penistaan Agama Islam
 
  DICARI!!, Setelah M Kece, Pria Ini Jadi Buronan Netizen Gegara Hina Nabi Muhammad
  HNW Apresiasi Kinerja Polri Tangkap Terduga Penista Agama
  Sukmawati, Potret Sosial-Politik dan Hukum Kita
  Bareskrim Polri Tetapkan Ustadz Bachtiar Nasir sebagai Tersangka Dugaan TPPU
  Jubir PA 212 Kembali Mendatangi PMJ untuk Menanyakan LP Ketua BTP Mania, Immanuel Ebenizer
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2