JAKARTA, Berita HUKUM - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik memberikan sambutan dalam acara bertema Indonesia Memilih di Metro TV. Dalam sambutannya ia meminta kepada semua pihak untuk ikut mendukung dan berpartisipasi pada pemilihan umum DPR, DPD dan DPRD 9 April 2014 mendatang.
Hadir pada acara itu perwakilan dua belas (12) partai politik, mantan ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD, mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla serta perwakilan KPU Provinsi Se-Indonesia. Acara yang berlangsung kurang lebih selama dua jam ini menekankan bahwa Metro TV siap mendampingi pemirsa di seluruh Indonesia dalam memberikan panduan mengenai Pemilu 2014 nanti.
Acara dikemas sedemikian atraktif mulai dari parodi yang diperankan oleh artis muda mengenai sejarah pemilu yang dimulai dari tahun 1955 dan semangat pemuda untuk menggunakan hak pilihnya, pembacaan Puisi oleh perwakilan tiap partai politik, dimana puisi yang dibacakan berasal dari siswa sekolah dasar yang mempunyai pikiran lugu serta harapan besar terhadap sosok pemimpin nanti juga hiburan dari grup musik Klanting, serta penyanyi solo Cakra Khan dengan membawakan beberapa lagu nasional.
Program Indonesia Memilih akan mengawal proses pesta demokrasi lima tahunan hingga diselenggarakannya tahun depan (9 April 2014), sebelas paraka pun akan dilibatkan oleh Metro TV untuk ikut mengawal Pemilu 2014 nanti, diantaranya Bustanul Arifin, Najib Azca, Anita Lie, Philips J Vermonte, Saldi Isra, Aksius Jemadu, Hendri Saparini, Idrus Patursi dan Kiki Syahnakri.
Acara yang bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda ini dimulai sejak pukul 19.00 WIB dan diakhiri pukul 21.30 WIB dengan pembubuhan tanda tangan, tanda siap untuk mengikut Pemilu 2014 nanti oleh perwakilan partai politik disaksikan langsung oleh Ketua KPU.(dam/kpu/bhc/sya) |